NusaStroke
Penanganan
Tindakan / Terapi Stroke
Coiling merupakan metode kateterisasi melalui pembuluh darah untuk menyematkan kumparan serat logam yang sangat halus pada gelembung aneurisma. Kumparan akan menyumbat aliran darah sehingga darah tidak akan mengalir pada gelembung.
Pada kondisi Aneurisma tertentu seringkali prosedur Coiling saja tidak dapat dilakukan karena leher Aneurisma yang terlalu besar. Maka pada kondisi ini Coiling dibantu dengan Stent untuk mencegah Coil pada Aneurisma keluar dari gelembung Aneurisma dan memenuhi pembuluh darah yang sehat.
Pada kondisi lainnya dimana tidak memungkinkan dilakukan Coiling maka pemasangan Stent dengan kerapatan tertentu dapat membentuk “pagar” pada leher Aneurisma dan menghambat aliran darah menuju Aneurisma yang dapat menyebabkan tekanan dan pecahnya Aneurisma
Embolisasi bertujuan untuk memasukkan agen perekat yang dapat menghentikan aliran darah abnormal pada AVM. Embolisasi dilakukan untuk menghindari pecah pada AVM